SAOKAREBA – Ribuan peserta ramaikan jalan santai yang digelar DPC PDI Perjuangan Luwu Timur, Sabtu (18/2/2023) pagi.
Jalan santai berhadiah paket umroh, tiga unit motor dan hadiah elektronik dan hadiah menarik lainnya.
Jalan santai rutenya dimulai dari Lapangan Wonorejo, Kecamatan Mangkutana dan selesai di Lapangan Tomoni, Kecamatan Tomoni.
Peserta jalan santai dari anak-anak sampai orang dewasa. Jarak rute yang dilalui peserta panjangnya sekitar 5 kilometer.
Panitia kegiatan menyampaikan ada 30 ribu kupon yang telah terbagi ke masyarakat, dari target 15 ribu kupon yang mau dibagi.
Ketua DPC PDIP Luwu Timur, Budiman mengatakan jalan santai sebagai hiburan untuk masyarakat.
“Dapat sehatnya, dapat juga hadiah umroh dan tiga motor,” kata Budiman ditemani istrinya, Sufriaty.
Gerakan PDIP Luwu Timur peduli kesehatan
Empat unit ambulans juga diluncurkan Budiman, ambulans tersebut dibagikan ke kecamatan. Ambulans ini untuk antar orang sakit dan jenazah.
“Rencananya, ambulans akan ditambah di tiap kecamatan. PDIP hadir ini untuk melayani masyarakat,” kata Bupati Luwu Timur ini.
Budiman mengatakan, PDI Perjuangan adalah partai yang besar dan partai gotong royong.
“Semoga kita tetap bisa berkolaborasi untuk membangun daerah ini (Luwu Timur),” jelas Budiman.