Kamis, November 28, 2024
No menu items!
spot_imgspot_img
BerandaPolitikKPU Luwu Timur Umumkan Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu...

KPU Luwu Timur Umumkan Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur 2024

SAOKAREBA – Divisi Teknis dan Penyelengaraan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Luwu Timur, Yusril Hidayat mengatakan pengumuman pendaftaran berlangsung selama tiga hari, Sabtu-Senin atau 24 sampai 26 Agustus 2024.

“Pilkada 2024 Kabupaten mulai memasuki tahapan pengumuman syarat pencalonan dan syarat calon kepala daerah,” kata Yusril Hidayat.

Dalam upaya memberikan transparansi informasi, KPU Luwu Timur menyediakan akses informasi terkait persyaratan pendaftaran calon yang tersebar di berbagai platform media. Baik media online, cetak, maupun elektronik.

Selain itu, bagi yang ingin mengetahui secara langsung, juga bisa mendatangi kantor KPU Luwu Timur yang berlokasi di Jalan puncak indah malili Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur.

Lebih lanjut, Yusril Hidayat menambahkan untuk tahapan pendaftaran Bakal Pasangan Calong (Bapaslon) Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Luwu Timur akan dimulai pada 27-29 Agustus mendatang.

Ia juga tidak menampik adanya potensi perpanjangan masa pendaftaran, jika hanya ada satu Bapaslon yang mendaftar.

Tapi dengan catatan, sisa partai yang tidak mengusung Bapaslon tersebut masih mencukupi ambang batas kursi pendaftaran.

“Tapi jika tidak, maka perpanjangan pendaftaran tidak kita lakukan,” ujarnya.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

Most Popular