Kamis, November 28, 2024
No menu items!
spot_imgspot_img
BerandaPemerintahanPemkab Luwu TimurBunda Paud Luwu Timur Salurkan Bantuan Korban Banjir di Luwu

Bunda Paud Luwu Timur Salurkan Bantuan Korban Banjir di Luwu

SAOKAREBA – Bunda Paud Kabupaten Luwu Timur, Sufriaty Budiman bersama Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud), Muhammad Syukri menyerahkan bantuan korban banjir Luwu di Posko Induk Siaga Bencana Kabupaten Luwu, Sabtu (11/5/2024).

Sufriaty Budiman juga meninjau langsung lokasi pasca banjir bandang ke lokus yang terdampak banjir tersebut mengungkapkan rasa prihatinnya atas duka yang sedang dialami anak-anak PAUD.

“Dari Bumi Batara Guru untuk Bumi Sawerigading, Duka Luwu menjadi duka kita semua, karena kita ini satu kesatuan yang memiliki peran untuk saling bahu-membahu meringankan beban dan memberikan sedikit rezeki kepada saudara yang sedang membutuhkan,” ungkap Sufriaty.

Disela-sela meninjau lokasi, Bunda PAUD Lutim beserta rombongannya juga melakukan kegiatan trauma healing kepada anak-anak di lokasi terdampak dengan harapan menghilangkan rasa traumatik pasca bencana.

“Jadi tujuan dari trauma healing ini untuk menghilangkan rasa takut dan cemas di anak-anak kita,” tutur Sufriaty.

“Semoga dengan apa yang kita lakukan hari ini dapat dilanjutkan oleh para guru sehingga rasa cemas dan takut anak-anak PAUD kita dapat hilang dan semangat untuk bermain dan keceriaan mereka kembali lagi atas kejadian yang telah terjadi ini,” harap Sufriaty.

Turut Hadir, Pengurus Pokja Bunda Paud Lutim, Pengurus Pokja Bunda Paud Luwu, dan Pengurus Forum Anak Batara Guru.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

Most Popular