Sabtu, Oktober 5, 2024
No menu items!
spot_imgspot_img
BerandaDaerahKKM Batal Rayakan HUT ke-18, Pilih Kirim Bantuan ke Korban Bencana di...

KKM Batal Rayakan HUT ke-18, Pilih Kirim Bantuan ke Korban Bencana di Luwu

SAOKAREBA – Kerukunan Keluarga Malili (KKM) Luwu Timur menyalurkan bantuan kemanusiaan ke korban banjir di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Organisasi paguyuban ini mengirim bantuan yang dimuat dua unit mobil pick up ke lokasi bencana, Minggu, (5/5/2024).

Ketua Umum KKM, HM Arfa BM mengatakan, bulan ini, tepatnya tanggal 7 Mei 2024, pihaknya sudah menyiapkan agenda HUT KKM yang ke 18 tahun.

“Namun, kegiatan ini kita batalkan karena saudara kami di Kabupaten Luwu sedang berduka. Mereka butuh uluran tangan,” kata HM Arfah BM, dalam keterangannya.

Banjir dan longsor di Luwu terjadi pada Jumat (3/5/2024) sekitar pukul 01.17 Wita. Data BPBD Luwu, ada delapan kecamatan di terendam banjir, yaitu Kecamatan Larompong Selatan, Larompong, Suli, Suli Barat, Belopa, Kamanre, Ponrang dan Kamanre.

“Kami menyaksikan, bencana di Kabupaten Luwu sungguh mengiris hati. Puluhan rumah dikabarkan hanyut. Infonya sekitar 40-an rumah. Ada ratusan rumah yang rusak berat. Bahkan belasan warga meninggal dunia akibat bencana banjir dan tanah longsor,” kata Arfa.

Menurutnya, duka yang dialami masyarakat Kabupaten Luwu adalah duka seluruh masyarakat.

“Semoga masyarakat Luwu dan masyarakat yang juga terkena dampak bencana di Sulsel dikuatkan. Ayo kita peduli dan mendoakan saudara-saudara kita,” ujarnya.

Berdasarkan informasi diterima KKM, korban bencana Luwu sangat membutuhkan pasokan air minum, makanan, dan obat-obatan. Dari informasi tersebut, kebutuhan inilah yang dikirim ke lokasi bencana.

“Semoga membantu meringankan beban masyarakat Kabupaten Luwu. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada teman-teman yang sudah berdonasi untuk membantu saudara-saudara kita di Kabupaten Luwu,” imbuhnya.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

Most Popular